Powered By Blogger

Thursday, June 04, 2009

Sebuah kabar

Menemukan jati diri adalah hal yang sulit. Seringkali banyak anak 'baru gede' aka anak muda, yang menghalalkan berbagai macam cara untuk menemukan siapa sebenarnya dia.
Hal ini dialami oleh setiap kita, bukan?

Kemarin baru saja saya bertemu dengan seorang sahabat saya yang sudah lama tak bersua. Dan, wow! Dia berubah hampir 180 derajat. Waktu kami masih sering bermain bersama dulu, dia tidak -up terlalu banyak menggunakan aksesoris dan make up, bahkan mungkin menggunakan make-up saja tidak.
Si cantik itu yang dulunya sering menggunakan shirt dan celana panjang, kini menggunakan babydol dan pants, ditambah dengan beberapa warna menghiasi wajah dan rambutnya. Agak pangling saya waktu berjumpa dengannya. Dia juga mengaku kalau kuliah seringkali memakai high heels kira-kira 10 cm. Hm...
Tidak hanya itu saja, karakternya juga berubah, berubah dari yang polos kekanak-kanakan menjadi lebih dewasa. Hal itu terlihat dari cerita-cerita cintanya dan cara dia mengambil apa yang disebut hikmahnya.

Saya bangga padamu, kawan :D

Saya kembali melihat pada diri saya, apa yang berubah darimu, nak? Usiamu sudah menginjak 19 tahun, dan apa yang sudah kau buat? Pakaianmu masih sama simple-nya dengan dulu. Nyonya Sombong seringkali berkuasa dalam mulut dan pikiranmu, padahal kalau ditelaah lebih jauh, tak ada yang bisa dijadikan objek kesombongan dalam hidupmu. Kamu tidak sepintar mereka, kamu tidak se-stylish mereka, kamu tidak sesungguh mereka, dan kamu benar-benar belum ada apa-apanya..

ooh..come on, Nicea!!

No comments:

Post a Comment